000 Muqaddimah – Terjemah Matan Kailani

Dari Buku:
ILMU SHARAF
(TERJEMAHAN MATAN KAILANI DAN NAZHAM ALMAQSHŪD BERIKUT PENJELASANNYA)
Oleh: H. Moch. Anwar
Penerbit: SINAR BARU ALGENSINDO Bandung.

MUQADDIMAH

 

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيْمِ

الْحَمْدُ للهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ وَ بِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُوْرِ الدُّنْيَا وَ الدِّيْنِ وَ الصَّلَاةُ وَ السَّلَامُ عَلَى سَيِّدِ الْمُرْسَلِيْنَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَ عَلَى آلِهِ وَ صَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ.

Dalam mempelajari bahasa ‘Arab, ilmu Sharaf merupakan salah satu syarat yang harus dikuasai oleh setiap pelajar, sebab kata sebagian Ulama:

الصَّرْفُ أُمُّ الْعُلُوْمُ وَ النَّحْوُ أَبُوْهَا.

Ilmu sharaf induk segala ilmu, dan ilmu nahwu bapaknya.”

Ilmu sharaf disebut induk segala ilmu, sebab ilmu sharaf itu melahirkan bentuk setiap kalimat, sedangkan kalimat itu menunjukkan bermacam-macam ilmu. Kalau tidak ada kalimat atau lafazh, tentu tidak akan ada tulisan. Tanpa tulisan, sukar mendapatkan ilmu.

Adapun ilmu nahwu disebut bapak ilmu, sebab ilmu nahwu itu untuk membereskan setiap kalimat dalam susunannya, i‘rābnya, bentuk, dan sebagainya/

Oleh karena itu kedua macam ilmu ini, telah penulis jelaskan dalam terjemahan Matan Ajurumiyyah lengkap dengan nazham Imrithī-nya, terjemahan Matan Alfiyyah, dan terjemahan kitab Kailānī ini, yang dilengkapi dengan nazham kitab Ḥill-ul-maqshūd (Yaqūlu), dengan maksud untuk mempermudah bagi yang mempelajarinya, dan dapat dipahami dalam tempo relatif singkat, tidak seperti yang dialami penulis dan kawan-kawan.

Semoga kitab terjemahan ini disertai dengan hidayah dan taufiq Allah s.w.t., sehingga bermanfaat bagi kaum muslimin dan penulis khususnya.

Kalau dalam terjemahan ini ada tulisan yang salah atau kurang tepat, penulis menunggu berita dan kritik dari pembaca agar penulis dapat memperbaikinya.

Tak lupa pula kepada Penerbit yang telah bersedia menerbitkannya, penulis mengucapkan terimakasih, semoga amal baiknya diterima oleh Allah s.w.t.

Āmīn!

Subang, tgl.: 4 Muharram 1402 H./1 Nopember 1981 M.

Penerjemah

 

6 Komentar

  1. devi berkata:

    izin save/download terjemahan kailani nya kak. terimakasih

    1. Majlis Dzikir Hati Senang berkata:

      Bismillah, Jumu’ah Mubarak!

  2. Chabib berkata:

    Terimakasih. Sangat bermanfaat. Ditunggu terjemahan selanjutnya

    1. Wa ‘alaikum salam wr. wb. Alhamdulillah, in sha Allah segera kami pasang selanjutnya. Terima kasih.

  3. Emtriez berkata:

    Assalamu ‘alaikum.

    Sangat bermanfaat. Izin kopi teks dan terjemahan untuk dishare ke saudara-saudara kami sesama Muslim sebagai sedekah jariyah. Semoga Allah Ta’ala membalas amal saleh pemilik situs ini beserta segenap tim.

    Jazakumulah.

    1. Muslim berkata:

      Wa ‘alaikum salam. Alhamdulillah wa syukru lillah. Silakan disalin dan dishare. Kami senang sekali. Terima kasih banyak atas doanya.

Tinggalkan Balasan ke Majlis Dzikir Hati Senang Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *