38 Menghormati Teman Yang Lebih Tua & Mengayomi Yang Lebih Muda – Agar Kamu Selalu Dicintai Sahabatmu

40 HADITS SHAHIH
Agar Kamu Selalu Dicintai Sahabatmu
Oleh: Alaik S.

Tim Penyusun:
Ust. Imam Ghozali, Ustzh. Khoiro Ummatin,
Ust. M. Faishol, Ustzh. Khotimatul Husna,
Ust. Ahmad Shidqi, Ust. Didik L. Hariri,
Ust. Irfan Afandi, Ust. Ahmad Lutfi,
Ust. Syarwani, Ust. Alaik S., Ust. Bintus Sami‘,
Ust. Ahmad Shams Madyan, Lc.
Ust. Syaikhul Hadi, Ust. Ainurrahim.

Penerbit: Pustaka Pesantren

Hadits ke-38

Menghormati Teman Yang Lebih Tua dan Mengayomi Yang Lebih Muda.

 

قَالَ النَّبِيُّ (ص): لَيْسَ مِنَّا مَنْ لَمْ يَرْحَمْ صَغِيْرَنَا وَ يُوَقِّرْ كَبِيْرَنَا.

Artinya:

Rasulullah s.a.w. bersabda: “Tidak termasuk golongan kita, orang-orang yang tidak mencintai orang yang berusia lebih muda dan menghormati orang yang berusia lebih tua.” (H.R. at-Tirmidzi).

 

Keterangan:

Sudah seharusnya, cakrawala persahabatan tidak lagi dibatasi pada segmen umur tertentu. Sebab persahabatan dapat dibina dengan siapa saja, baik dengan orang yang lebih tua ataupun orang yang lebih muda. Dalam hal ini, baginda Rasulullah s.a.w. tidak hanya mempunyai sahabat yang sebaya dengan beliau, tetapi tidak sedikit yang umurnya jauh lebih tua ataupun lebih muda. Abu Bakar adalah contoh sahabat beliau yang lebih tua, dan ‘Ali bin Abi Thalib adalah sahabat beliau yang lebih muda usianya.

Meskipun demikian, beliau tidak memberikan perlakuan yang berbeda atas sahabat-sahabatnya. Baik yang sebaya, yang lebih tua, maupun yang lebih muda, semuanya beliau hormati dan sayangi. Karena masalah ini sangat penting. Rasul pun mengancam: jika seorang Muslim tidak mau menerapkan prinsip ini, maka dia tidak termasuk dalam golongan Rasulullah s.a.w.

Komentar

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak memulai diskusi?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *