Hati Senang

Ta’wil Mimpi Membaca Surah al-Qur’an-il-Karim – Tafsir Mimpi (2/3)

Cover Buku Tafsir Mimpi Menurut Al-Qur'an & as-Sunnah
TAFSIR MIMPI Menurut Al-Qur’an & As-Sunnah Judul Asli: Tafsīr-ul-Aḥlām (Penerbit: Maktabah ash-Shafa, Kairo) Penulis: Muhammad Ibnu Sirin   Penerjemah: Dr. M. Syihabuddin, M.A. dan Asep Sopian, S.Pd Penerbit: GEMA INSANI

Jika bermimpi membaca surah al-Qamar, dita’wīlkan bahwa dia akan terkena sihir, tetapi sihir itu tidak mempan.

Jika bermimpi membaca surah ar-Rahmān, dita’wīlkan bahwa dia akan mendapatkan keni‘matan di dunia dan rahmat di akhirat.

Jika bermimpi membaca surah al-Wāqi’ah, dita’wīlkan bahwa dia akan menjadi orang yang pertama dalam melakukan ketaatan.

Jika bermimpi membaca surah al-Ḥadīd, dita’wīlkan bahwa dia akan terpuji sikapnya dan sehat fisiknya.

Jika bermimpi membaca surah al-Mujādilah, dita’wīlkan bahwa dia akan mendebat orang yang berbuat kebatilan dan mengalahkannya dengan berbagai argumen.

Jika bermimpi membaca surah al-Ḥasyr, dita’wīlkan bahwa dia akan mampu membinasakan musuh-musuhnya.

Jika bermimpi membaca surah al-Mumtaḥanah, dita’wīlkan bahwa dia akan mendapatkan cobaan dan memperoleh pahala karena cobaan tersebut.

Jika bermimpi membaca surah ash-Shaff, dita’wīlkan bahwa dia akan mati syahid.

Jika bermimpi membaca surah al-Jumu‘ah, dita’wīlkan bahwa Allah s.w.t. akan mengumpulkan berbagai kebaikan kepadanya.

Jika bermimpi membaca surah al-Munāfiqūn, dita’wīlkan bahwa dia akan terlepas dari kemunafiqan.

Jika bermimpi membaca surah at-Taghābun, dita’wīlkan bahwa dia akan istiqamah dalam hidayah.

Jika bermimpi membaca surah ath-Thalāq, dita’wīlkan bahwa hal itu menunjukkan pertengkaran antara dia dan istrinya yang menyebabkan perceraian.

Jika bermimpi membaca surah al-Mulk, dita’wīlkan bahwa dia akan memiliki budak yang banyak.

Jika bermimpi membaca surah al-Qalam, dita’wīlkan bahwa dia akan dikaruniai kepandaian dalam menulis dan berbicara.

Jika bermimpi membaca surah al-Ḥāqqah, dita’wīlkan bahwa dia berada dalam kebenaran.

Jika bermimpi membaca surah al-Ma‘ārij, dita’wīlkan bahwa dia akan aman dan mendapat pertolongan.

Jika bermimpi membaca surah Nūḥ, dita’wīlkan bahwa dia akan memerintah kepada kebaikan dan mencegah dari kemungkaran serta dapat mengalahkan musuh-musuhnya.

Jika bermimpi membaca surah al-Jinn, dita’wīlkan bahwa dia akan dijaga dari kejahatan jinn.

Jika bermimpi membaca surah al-Muzzammil, dita’wīlkan bahwa dia akan diberi taufiq untuk melakukan shalat Tahajjud.

Jika bermimpi membaca surah al-Muddatstsir, dita’wīlkan bahwa dia akan jujur dan sabar.

Jika bermimpi membaca surah al-Qiyāmah, dita’wīlkan bahwa dia akan menjauhi sumpah dan tidak akan bersumpah selamanya.

Jika bermimpi membaca surah al-Insān, dita’wīlkan bahwa dia akan diberi taufiq untuk bersikap dermawan, dikaruniai rasa syukur, dan hidupnya akan baik.

Jika bermimpi membaca surah al-Mursalāt, dita’wīlkan bahwa rezekinya akan lapang.

Jika bermimpi membaca surah an-Naba’, dita’wīlkan bahwa dia akan memiliki persoalan penting dan terkenal kebaikannya.

Jika bermimpi membaca surah al-Nāzi‘āt, dita’wīlkan bahwa kegelisahan dan pengkhianatan akan tercerabut dari hatinya.

Jika bermimpi membaca surah ‘Abasa, dita’wīlkan bahwa rezekinya akan banyak selama dia mengeluarkan zakat dan sedekah.

Jika bermimpi membaca surah at-Takwīr, dita’wīlkan bahwa dia akan melakukan perjalanan yang banyak ke arah timur dan mendapatkan keuntungan yang banyak dari perjalanannya.

Jika bermimpi membaca surah al-Infithār, dita’wīlkan bahwa dia akan didekatkan dengan para raja dan mereka akan menghormatinya.

Jika bermimpi membaca surah al-Muthaffifīn, dita’wīlkan bahwa dia akan dikaruniai sifat amanah, selalu memenuhi janji, dan adil.

Jika bermimpi membaca surah al-Insyiqāq, dita’wīlkan bahwa keturunan dan anaknya akan banyak.

Jika bermimpi membaca surah al-Burūj, dita’wīlkan bahwa dia akan terbebas dari berbagai kegelisahan dan dihormati karena memiliki berbagai macam ilmu. Ada yang mengatakan bahwa ilmu tersebut adalah ilmu nujum.

Jika bermimpi membaca surah ath-Thāriq, dita’wīlkan bahwa dia akan diberi ilham untuk banyak bertasbih.

Jika bermimpi membaca surah al-A‘lā, dita’wīlkan bahwa berbagai urusanya akan mudah.

Jika bermimpi membaca surah al-Ghāsyiyah, dita’wīlkan bahwa kemampuannya akan meningkat serta popularitas dan ilmunya akan menyebar.

Jika bermimpi membaca surah al-Fajr, dita’wīlkan bahwa dia memperoleh kebesaran dan mendapatkan kharisma.

Jika bermimpi membaca surah al-Balad, dita’wīlkan bahwa dia akan membantu memberi makanan dan memuliakan anak yatim serta menyayangi orang-orang lemah.

Jika bermimpi membaca surah asy-Syams, dita’wīlkan bahwa dia akan diberi pemahaman dan ketajaman pikiran dalam segala hal.

Jika bermimpi membaca surah al-Lail, dita’wīlkan bahwa dia akan diberi taufik untuk menegakkan Qiyām-ul-Lail dan terpelihara dari terbukanya aib.

Jika bermimpi membaca surah adh-Dhuhā, dita’wīlkan bahwa dia akan memuliakan orang-orang miskin dan anak-anak yatim.

Jika bermimpi membaca surah al-Insyirāḥ, dita’wīlkan bahwa Allah s.w.t. akan melapangkan dadanya untuk memeluk Islam, memudahkan urusannya, dan menghilangkan kegelisahannya.

Jika bermimpi membaca surah at-Tīn, dita’wīlkan bahwa dia akan segera dapat memenuhi berbagai kebutuhannya dan dimudahkan rezekinya.

Jika bermimpi membaca surah al-‘Alaq, dita’wīlkan bahwa dia akan dikaruniai kepandaian dalam menulis dan berbicara, serta ketawadhuan.

Jika bermimpi membaca surah al-Qadr, dita’wīlkan bahwa usianya akan panjang, urusan dan kehormatannya menjadi penting.

Jika bermimpi membaca surah al-Bayyinah, dita’wīlkan bahwa Allah s.w.t. akan memberikan petunjuk kepada suatu kaum melalui upayanya.

Jika bermimpi membaca surah az-Zilzāl, dita’wīlkan bahwa Allah s.w.t. akan menggelincirkan kaki orang-orang kafir melalui upayanya.

Jika bermimpi membaca surah al-‘Ādiyāt, dita’wīlkan bahwa dia akan diberi kuda dan tali pengikatnya.

Jika bermimpi membaca surah al-Qāri‘ah, dita’wīlkan bahwa dia akan memuliakannya melalui dan ketaqwaan.

Jika bermimpi membaca surah at- Takātsur, dita’wīlkan bahwa dia akan zuhud terhadap harta dan meninggalkan semuanya.

Jika bermimpi membaca surah al-‘Ashr, dita’wīlkan bahwa dia akan diberi taufiq untuk bersabar, dibantu dalam menegakkan kebenaran, dan diberi kerugian dalam perdagangannya, tetapi kemudian dia mendapatkan keuntungan yang banyak.

Jika bermimpi membaca surah al-Humazah, dita’wīlkan bahwa dia akan mengumpulkan harta yang dimanfaatkannya dalam melakukan aneka kebaikan.

Jika bermimpi membaca surah al-Fīl, dita’wīlkan bahwa dia akan dibantu dalam mengalahkan musuh-musuhnya dan terjadi beberapa kemenangan Islam melalui upayanya.

Jika bermimpi membaca surah Quraisy, dita’wīlkan bahwa dia akan memberi makanan kepada orang-orang miskin dan Allah s.w.t. menyatukan rasa cinta antara dirinya dan hati-hati hamba-Nya.

Jika bermimpi membaca surah al-Mā‘ūn, dita’wīlkan bahwa dia akan dapat mengalahkan orang yang melawan dan menentangnya.

Jika bermimpi membaca surah al-Kautsar, dita’wīlkan bahwa kebaikannya akan banyak, baik di dunia maupun di akhirat.

Jika bermimpi membaca surah al-Kāfirūn, dita’wīlkan bahwa dia akan diberi taufiq untuk berjihad melawan orang-orang kafir.

Alamat Kami
Jl. Zawiyah, No. 121, Rumah Botol Majlis Dzikir Hati Senang,
RT 06 RW 04, Kp. Tajur, Desa Pamegarsari, Parung, Jawa Barat. 16330.